oleh

FAMS Sumsel, Wujudkan Admin Medsos yang Berkualitas, Berkomitmen dan Anti Hoaks

Palembang, Berita Rakyat Sumatera – Keberadaan media sosial sebagai media penyebaran informasi dan sarana komunikasi yang efektif di era digital saat ini membuat banyak orang yang menjadikan media sosial sebagai sarana termudah untuk mencari berbagai informasi. Dimana saja, kapan saja, asalkan tersedia koneksi internet seketika dunia informasi dari segala penjuru dunia terbuka lebar. Namun hal tersebut juga telah membuka celah akan penyebaran hoaks.

Hal tersebut disampaikan Kadis Kominfo Prov Sumsel H.Achmad Rizwan SSTP, MM saat mewakili Gubernur Sumsel H.Herman Deru membuka dan sekaligus menjadi narasumber pada South Sumatera Social Media Jambore 2021 yang diselenggarakan oleh Forum Admin Media Sosial (FAMS) Sumsel.

Pemerintah baik di Provinsi maupun daerah beserta stakeholder terkait harus mempunyai hubungan yang baik dengan berbagai media termasuk Media Sosial . Melalui Jambore ini, para admin media sosial dapat lebih memahami kedudukan, aturan-aturan yang membatasi pemberitaan di media sosial agar tidak terjerat kedalam ranah hukum serta bagaimana kiat agar media sosial dapat eksis ditengah maraknya media-media sosial yang terus bermunculan. Dan tak kalah penting adalah mempunyai visi yang sama mendukung serta mensosialisasikan pembangunan di Sumsel, Seperti dalam waktu dekat ini akan ada kegiatan SRGF untuk yang ke 3 kali nya, Sumsel juga di percaya menjadi tuan rumah FORNAS Tahun 2022 serta Piala Dunia U 20 Tahun 2023.

Rizwan juga mengatakan terbentuknya FAMS serta kegiatan Jambore ini dapat menghasilkan rekomendasi kepada pemerintah mengenai keberadaan media sosial kedepan.

Hadir sebagai Narasumber Dir intelkam Polda Sumsel, Kombes Ratno Kuncoro dan Ketua FAMS Sumsel M. Ridwan serta Para Admin Media Sosial se Sumsel. (rmt/ril)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *