Palembang, BeritaRakyatSumatera – Di tengah badai covid-19,beritarakyatsumatera menerima sebuah pesan whatsapp dari masyarakat bahwa bukan hanya Covid-19 yang dapat membunuh kami saat ini. namun kondisi jalan akses menuju pemukiman kami juga dapat membunuh kami.
Penasaran dengan pesan tersebut,berita rakyat sumatera menghubungi no whatsapp yang mengirim pesan, Rupanya yang punya nomor whatsapp ternyata di kenal oleh wartawan berita rakyat sumatera.
Kemudian komunikasi melalui whatsaap berlanjut dan (AI). mengirimkan Gambar kondisi jalan yang sangat memprihatinkan.Tak di sangka ternyata dalam wilayah kota palembang masih dapat kita lihat jalan tanah yang berlumpur.
“sudah bertahun tahun jalan Tanjung Bubuk Karang Sari kondisinya seperti itu. Kalau musim kemarau jalan itu Berdebu kalau musim hujan jalan itu Berlumpur”ujar(AI) yang meminta namanya di Inisialkan.
Palembang ini Kota metropolitan ,Namun belum semua masyarakat menikmati kemajuaan itu,hal ini dapat di lihat kondisi Jalan Tanjung Bubuk-Karang Sari yang berada di Kelurahan Gandus Kecamatan Gandus Palembang.katanya.
AI Yang di kenal sebagai Tokoh masyarakat di wilayah itu berharap pada tahun 2020 kalau memungkinkan Jalan tersebut di Cor Beton, Mengingat kondisi Jalan ini berlumpur dan Licin,tentunya kondisi jalan seperti ini sangat membahayakan bagi penguna jalan.
Dan Seandainya dana Pembangunan Infrastruktur juga Dana Perjalanan Dinas Instansi yang ada di pemerintahan kota Palembang di alihkan untuk Pencegahan dan penangulangan penyebaran Covid 19. Masyarakat di wilayah itu masih berharap dapat di sisihkan untuk membangun jalan yang panjang nya hanya 500 meter.ujar AI. (mahn).
Komentar